Connect with us

Hi, what are you looking for?

BERITA

Reses Najamuddin di Atue, Warga Minta Dibangunkan Lapangan Sepak Bola Hingga Baju Majelis Taklim

OKSon,Luwu Timur – Reses Perorangan Anggota DPRD Luwu Timur Najamuddin di Desa Atue Kecamatan Malili Luwu Timur , Minggu ( 9 /04/ 2023 ) di hadiri ratusan warga . Namun usulan proyek pembangunan yang diajukan warga tidak cukup 10 usulan . Minimnya usulan ini  tidak sebanding dengan warga yang hadir , hal ini bisa jadi daerah Konstituen Najamuddin sudah menjadi daerah yang maju  dengan infra struktur publik yang lengkap  berkat perjuangan  Najamuddin selama ini .

Usulan  yang disampaikan antara lain , Pembangunan Lapangan Sepak Bola di Dusun Waemami Desa Atue . Pengadaan Baju Pengajian Majelis Taklim Desa Atue , Pembangunan Gedung RKB Bertingkat SDN Lagaroang yang sangat mendesak , serta Lanjutan Pembangunan Draenase di Desa Baruga .

Menanggapi usulan tersebut , Najamuddin mengulasnya satu persatu . Usulan pembangunan Lapangan Sepak Bola di Dusun Waemami, Najamuddin mengaku ia siap mendukung dan mengawal pembagunan lapangan sepak bola tersebut .

” Tapi saya mau tahu dulu bagaimana status tanahnya, bermasalah atau tidak , Jika status tanahnya milik Pemerintah Desa , maka Kepala Desa harus membuat hibah tanah ke Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga. Setelah itu mari kita kawal bersama-sama pembangunan lapangan sepak bolanya , Insa Allah ini bisa . ” Ungkap Najamuddin .

Mengenai Baju Majelis Taklim , Najamuddin menerangkan , ini tidak ada anggarannya . ” Tapi tenang no , habis lebaran dua lusin baju Majelis Taklim PKK Desa Atue saya tanggung , pakai dana pribadi ku. Kata Najamuddin.

Untuk Gedung bertingkat SD Lagaroang dan Lanjutan Pembangunan Draenase di Desa Baruga , Najamuddin meyakinkan akan memperjuangkannya .

” Mudah-mudahan untuk gedung bertingkat SD Lagaroang dan lanjutan pembangunan draenase saya akan perjuangkan . Insa Allah ini bisa karena kondisi keuangan daerah kita makin membaik, apalagi Covid-19 sudah dicabut . Sama-sama ki kawal ini. ” Kata Najamuddin .

Minimnya usulan yang disampaikan warga ini , membuat Najamuddin membuka kesempatan kepada warga untuk menyampaikan secara tertulis . ” Siapa tahu masih ada usulan yang lupa diusulkan bisa disampaikan secara tertulis lewat pak desa , nanti pak desa sampaikan kepada saya . Reses Perorangan ini ditutup dengan berbuka puasa bersama . ( OKSon/***)

Berita terkait

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan persandian (Kominfo-SP), Alamsyah Perkesi menghadiri perhelatan KPID Award Sulsel ke 19 tahun 2024. Perhelatan ini...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Komitmen menciptakan lingkungan yang lestari senantiasa diupayakan oleh PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale). Perseroan ikut mendukung program rehabilitasi hutan dan...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Kader Posyandu kini menjadi ujung tombak kemajuan Kesehatan di Luwu Timur. Lewat Kader posyandu pelayanan kesehatan makin dekat dan cepat. Demikian...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Pemerintah Kabupaten Luwu Timur melalui Dinas Kesehatan menggelar Jambore Kader Posyandu se Kabupaten Luwu Timur sebagai momentum untuk meningkatkan motivasi, wawasan...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Dalam rangka pengurusan penerbitan Surat Izin Operasional (SIO) Rumah Sakit Umum Daerah I We Cudai, maka dilakukan Visitasi oleh Tim Visitasi...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Staf Ahli Ekonomi dan Keuangan, Alamsyah Perkesi mewakili Bupati Luwu Timur membuka secara resmi program Penyaluran Paket Logistik Keluarga untuk Cleaning...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Pemerintah Kabupaten Luwu Timur melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), menggelar Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD)...