Connect with us

Hi, what are you looking for?

OKSON.CO.IDOKSON.CO.ID

BERITA

Miniatur Qur’an Raksasa dan Tarian Kolosal Meriahkan Pembukaan MTQ Ke – X Di Kalaena

OKSON, LUWU TIMUR, – Pembukaan MTQ Ke – X Tingkat Kabupaten Luwu Timur di Kecamatan Kalaena berlangsung meriah. Banyak atraksi menarik disuguhkan tuan rumah Kalaena membuat suasana pembukaan MTQ berhasil memukau penonton. Jumat ( 01/03/2024) Malam.

Acara pembukaan dimulai dengan defile Kafilah dari 11 Kecamatan yang ada di Luwu Timur. Dalam defile tersebut Kecamatan Towuti tampil beda, mereka membawa dua buah miniatur Al-Qur ‘an raksasa dan Al- Qur’an tersebut dipajang di depan Panggung Kehormatan.

Warga yang menyaksikan hal tersebut tertarik untuk mengabadikannya bahkan ada yang menjadikannya sebagai konten di laman medsos mereka masing – masing.

Defile Kafilah ini di ikuti sekitar seribuan peserta, setiap defile di pimpin langsung camatnya masing – masing.

Usai defile, warga kembali dibuat takjub dengan penampilan tarian kolosal yang dipersembahkan oleh puluhan santri.

Tarian kolosal ini menjadi sedap dipandang karena setiap gerakan tarian ditempa dengan permainan cahaya lampu yang membuat tarian kolosal ini menjadi menarik.

Ketua Panitia MTQ X, HM. Siddiq BM. dalam laporannya menyampaikan bahwa, MTQ X tingkat Kabupaten Luwu Timur  tahun ini diikuti 617 peserta yang merupakan utusan 11 Kecamatan se Kabupaten Luwu Timur dengan 7 cabang yang diperlombakan.

” Mulai malam ini, sejarah akan terukir Kecamatan Kalaena akan menjadi tuan rumah yang baik dalam penyelenggaraan MTQ ke – X. Untuk itu saya mengucapkan terimakasih pada Bupati Luwu Timur dan Ketua DPRD Luwu Timur yang mendukung kegiatan ini hingga bisa di gelar malam ini. ” Ungkap Siddiq.

Bupati Luwu Timur, Budiman, dalam sambutannya, meyakini, lewat MTQ ini, Luwu Timur akan melahirkan generasi Qur’ani yang berakhlak mulia, cerdas, dan berwawasan luas. Generasi yang mampu menjadi tauladan bagi masyarakat dan membawa kemajuan bagi bangsa dan negara.

“Mari kita lihat lomba ini bukan sekedar kompetisi, tetapi sebagai sarana untuk saling memotivasi dan memberikan yang terbaik demi kemajuan dan keberkahan bersama,” ujar Bupati H. Budiman.

Selanjutnya, kepada seluruh peserta MTQ, Bupati mengucapkan selamat bertanding, tetap menjunjung tinggi sportifitas dan menjadikan MTQ ini sebagai ajang untuk meningkatkan kualitas diri dan mempererat tali silaturahmi.

Pembukaan MTQ ini ditandai dengan Pemukulan Bedug dan penyerahan Piala Bergilir dari Bupati Lutim kepada Ketua Panitia. ( SON/***)

 

 

 

Berita terkait