OKSon,Luwu Timur,- Manajemen PT Citra Lampia Mandiri ( CLM ) , menyalurkan bantuan air bersih untuk warga yang tinggal di dusun Mekarti Desa Harapan, Luwu Timur, warga kesulitan air bersih setelah longsor menimbun sebuah intake air bersih, pada Selasa ( 16/05/2023) malam.
Herly, Manajemen PT CLM, mengatakan, untuk memenuhi kebutuhan air bersih buat 200 Kepala Keluarga di Dusun Mekarti Desa Harapan ,perusahaan mengerahkan satu mobil tangki berkfasitas 6000 Litter.
Air bersih ini disalurkan dengan cara mendatangi rumah warga yang berada di sepanjang jalan dan mengisi ember dan wadah penampung lainya yang sudah disediakan warga.
” Dusun ini berada dalam wilayah konsesi PT CLM, sehingga sudah menjadi kewajiban kami untuk memberikan bantuan kepada warga yang dilanda kesulitan air bersih. ” Ujar Erly.
Kepala Dusun Mekarti, Yusuf Rahman, mengucapkan terimakasihnya kepada manajemen PT CLM,atas bantuan air bersih yang diberikan pihak PT CLM. Bantuan ini dianggap satu solusi untuk mengatasi kesulitan air bersih yang dialami warga Dusun Mekarti setelah Intake air bersih ditimbun material longsor.
” Kami mengucapkan terimakasih bantuan air bersihnya, kami berharap bantuan ini tidak diberikan hanya sekali ini saja, tapi sampai keadaan sudah normal kembali.” Ujarnya.
Untuk diketahui, hujan lebat pada Selasa Malam tersebut, telah menyebabkan permukaan tanah ditebing tak jauh dari intake air bersih longsor. Material longsor menimbun intake air bersih .
Di dusun tersebut, hanya itu satu-satunya intake air bersih, sehingga saat tertimbun longsor warga tidak bisa memperoleh lagi air bersih. ( son)