Gairah Investasi Di Luwu Timur Meningkat

Rab, 7 Sep 2022 08:41:23pm
Screenshot_20220907_214454
[Sassy_Social_Share]

OKSon, Luwu Timur – Iklim Investasi di Kabupaten Luwu Timur meningkat, 2021 nilai investasi sudah mencapai 3 Triliun lebih. Nilai ini sudah termasuk Penanaman Modal Asing dan Dalam Negeri.

Demikian kata Andi Habil Unru Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Luwu Timur, saat memaparkan capaian program KP 1 nya dihadapan sejumlah awak media dan Pegawai Kominfo Lutim. Rabu (07/09/2022) .

Menurut Andi Habil, iklim investasi di Luwu Timur bergairah seiring dengan banyaknya kemudahan pengurusan izin yang diberikan oleh DPMPTSP Lutim.

Selain itu Tambang Nickel Luwu Timur masih menjadi magnet investor untuk menanamkan modalnya di Luwu Timur.

” Sebenarnya investasi di Lutim itu tidak hanya pertambangan Nickel, ada juga sawit , Kakao, tapi yang dominan itu tambang. ” Ungkap Andi Habil.

Ia memprediksi jika smelter jadi dibangun dan beroperasi di Lutim, maka akan terjadi lompatan nilai investasi akan terjadi berkali lipat. ” Satu tungku saja nilainya sekitar 3 Triliun, bayangkan kalau sampai 10 tungku. ” Kata Andi Habil.

Dijelaskannya untuk Penanaman Modal Asing pada 2021 Capaiannya sudah 3 Triliun 604 Miliar lebih.

Untuk Penanaman Modal Dalam Negeri capaiannya sebanyak 567 Miliar lebih.

Tahun 2022, Capaian Penanaman Modal Dalam Negeri sampai Triwulan Ke Dua baru tercapai Rp. 895 Miliar.

Penanaman Modal Asing Rp. 2,5 Triliun targetnya, sampai pada triwulan kedua baru tercapai Rp. 699 Miliar lebih.

Mengenai Izin, pada 2021 , targetnya 4100 izin capaiannya over target 4.748 izin selama setahun.

2022 sampai pada triwulan kedua baru 2028 izin yang sudah diterbitkan.

Kemudian target perusahaan 45 perusahaan capaian ternyata 46 perusahaan, tahun 2021.

Tahun 2022, target kita 35 sampai triwulan kedua baru capai 16 perusahaan.

( OKSon/***)

 

 

 

Pilihan Redaksi

Berita Terbaru

Baca Juga