Connect with us

Hi, what are you looking for?

BERITA

Rapiuddin Launching 40 Aksi Perubahan Pejabat Pengawas Pemda Lutim

OKSON, LUWU TIMUR,- Staf Ahli Pembangunan, Rapiuddin Tahir mewakili Bupati melaunching Aksi Perubahan oleh 40 peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) II Tahun 2024 Kabupaten Luwu Timur yang dilaksanakan di Pusat Pelatihan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Kemendagri Regional Makassar.

Launching yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Luwu Timur pada saat Apel Pagi, Senin (05/07/2024) tersebut, ditandai dengan penyerahan Cenderamata berupa syal Taipa kepada perwakilan peserta.

Rapiuddin menekankan pentingnya proyek perubahan ini sebagai upaya untuk menjawab tantangan zaman dan meningkatkan pelayanan publik.

“Perubahan adalah sebuah keniscayaan dalam pemerintahan. Melalui proyek perubahan ini, kita berharap dapat menciptakan pejabat yang lebih kompeten, inovatif, dan memiliki integritas tinggi,” ujar Rapiuddin.

Sementara Kepala PPSDM Kemendagri Regional Makassar, Sugiarto mengucapkan selamat kepada peserta PKP Angkatan II atas keberhasilan menyelesaikan aksi perubahannya yang ditandai dengan adanya launching aksi perubahan pada hari ini.

Beliau berharap semangat dan komitmen yang ditunjukkan selama melaksanakan diklat PKP dapat ditingkatkan dimasa depan, serta mengajak seluruh peserta PKP Angkatan II untuk saling mendukung dan berkolaborasi dalam melaksanakan aksi perubahan ini.

“Mari kita jadikan aksi perubahan sebagai momentum untuk dapat bersama-sama membangun peningkatan pelayanan yang lebih baik dan berdayaguna,” terang Sugiarto.

Dengan adanya peluncuran proyek perubahan ini, diharapkan Luwu Timur dapat semakin maju dan menjadi contoh bagi daerah lain dalam hal inovasi dan tata kelola pemerintahan.

Kegiatan ini pun ditutup dengan penyerahan Cenderamata berupa Syal Taipa oleh Staf Ahli Pembangunan kepada Kepala PPSDM Kemendagri Regional Makassar.

Turut menyaksikan launching tersebut, para Pejabat Eselon II, III dan IV, para Staf baik ASN maupun non ASN Pemda Lutim, serta jajaran PPSDM Regional Makassar.

(rhj/ikp-humas/kominfo-sp)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita terkait

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR, – Calon Bupati Luwu Timur, Budiman mengatakan, Angka Pertubuhan Ekonomi Luwu Timur semenjak ia memimpin Luwu Timur naik mencapai 9,6 persen....

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR, – Warga Desa Langkea Raya Kecamatan Towuti minta Calon Bupati Luwu Timur, Budiman, memperjuangkan pengadaan Tiang Listrik buat warga di Desa...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR, – Lansia di Jalan Flores Atas Desa Asuli Kecamatan Towuti ternyata tidak tertarik dengan Kartu Sakti, mereka lebih tertarik dengan Bantuan...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Komitmen PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) terus diperkuat dalam mendukung transisi energi hijau Indonesia. Berkolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga, PT...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Tiga orang pemuda di Kabupaten Luwu Timur diamankan Satuan Narkoba Polres Luwu Timur. Karena terlibat penyalahgunaan Sabu – Sabu dan Obat...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Pjs. Bupati Luwu Timur, Jayadi Nas menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah, yang dibuka Presiden RI, Prabowo Subianto, di...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- Dinas Perdagangan, Koperasi, UMKM dan Perindustrian Kabupaten Luwu Timur menggelar bimbingan teknis peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) bagi pengurus koperasi...