Connect with us

Hi, what are you looking for?

OKSON.CO.IDOKSON.CO.ID

BERITA

Kontraktor Yang Dapat Proyek APBD 2023,Harus Gunakan Tenaga Kerja Lokal Lutim

OKSon, Luwu Timur, – Anggota DPRD Kabupaten Luwu Timur, Najamuddin, mengingatkan Pemberdayaan Tenaga Lokal itu bukan hanya ditekankan untuk PT Vale. Proyek daerah yang menggunakan dana APBD juga harus memberdayakan Tenaga Kerja lokal. Demikian dikatakannya, Rabu (24/05/2023) .

Menurut Najamuddin, tidak lama lagi program pembangunan yang bersumber pada anggaran APBD pokok 2023 ini akan dimulai.

Kontraktor yang memenangkan proyek daerah jangan menggunakan tenaga kerja dari luar. Harus menggunakan tenaga kerja dari Luwu Timur .

” Ini banyak kontraktor mendatangkan tenaga kerja dari luar daerah dengan alasan lebih murah. Akibatnya tenaga kerja lokal Luwu Timur , menganggur dan jadi penonton . ” Ujar Naja.

Kita menginginkan semua program pembangunan ini manfaatnya dirasakan mulai dari terlibat sebagai tenaga kerja sampai fisik bangunan selesai dikerja .

Selain itu setiap perusahaan yang mengerjakan proyek daerah , semua tenaga kerjanya sudah diansuransikan di BPJS. Sehingga jika ada kecelakaan kerja, sudah ada jaminan perawatannya dari BPJS.

” Ada beberapa kasus terjadi kecelakaan kerja, BPJS tidak bersedia menanggulanginya karena BPJSnya belum dilunasi perusahaan bersangkutan. ” Tutupnya . ( OKSon/***)

Berita terkait

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR,- PT Vale berkomitmen akan memberdayakan masyarakat Loeha Raya dalam keberlanjutan penambangan di blok Tanamalia. Komitmen ini dibuktikan dengan adanya pelatihan tenaga...

BERITA

OKSON, MOROWALI,- Kesempatan mendapatkan akses pendidikan vokasional berkualitas kini semakin terbuka bagi masyarakat Kabupaten Morowali. Alkhairaat Welding Academy, pusat pelatihan pengelasan bersertifikasi, resmi dibangun...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR, – Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Kabupaten Luwu Timur, diminta mengawasi dengan ketat proses penerimaan tenaga kerja yang akan di lakukan...

BERITA

OKSON, LUWU TIMUR, – Persoalan sampah tidak sesederhana orang pikirkan. Penanganan sampah ini ternyata lebih berat, selain dia limbah kita kerap juga berhadapan dengan...